Notifikasi

voucer
voucer
voucer

Pembahasan INTI KALIMAT Soal UN B.Indonesia (+ Contoh Soal)

Inti kalimat adalah unsur-unsur inti dalam kalimat. Unsur-unsur tersebut wajib ada dan hadir dalam sebuah struktur kalimat. Sebuah kalimat harus memiliki unsur subjek (S) dan predikat (P). Jadi, inti kalimat adalah subjek dan predikat.
Assalamualaikum, Wr,Wb..! apakabar semuaberjumpa lagibrsama saya, di jurnalis ma'arif. Ok, masih berkaitan dengan kedatangan UN yang sebentar lagi. kali ini saya masih fokus membahas materi-materi yang berkaitan denganhal tersebut, yaitu materi tentang B.Indonesia. yap kali ini saya akan membahas tentang inti kalimat, apa itu inti kalimat..! bagaimana menentukannya.. ! dan apa ciri cirnya,..! ok , langsung aja ke pembahasan, silahkan baca dengan seksama. 

Pembahasan Inti Kalimat

Pembahasan Inti Kalimat Soal UN B.Indonesia

sebelum masuk ke pembahasan kalimat inti, desini saya akan mengenalkan 2 kalimat lainnya. yaa, lumayan untuk menambah wawasan.
  1. Kalimat inti adalah kalimat yang tersusun atas unsur-unsur pokok saja yaitu berpola S-P, S-P-O, atau S-P-Pel. 
  2. Kalimat luas adalah kalimat perluasan yang masih mengandung unsur-unsur pokok kalimat inti.
  3.  Kalimat transformasi adalah kalimat yang berasal dari kalimat inti yang sudah mengalami perubahan karena adanya beberapa proses tanpa mengubah pokok kalimat inti tersebut.
Baca Juga : Pembahasan Menemukan Gagasan Pokok / Ide Pokok Soal UN B.Indonesia (+Contoh Soal)

Pembahasan Inti Kalimat, pengertian, dan cara menentukannya

Inti kalimat adalah unsur-unsur inti dalam kalimat. Unsur-unsur tersebut wajib ada dan hadir dalam sebuah struktur kalimat. Sebuah kalimat harus memiliki unsur subjek (S) dan predikat (P). Jadi, inti kalimat adalah subjek dan predikat.

Contoh:
  • Adik menangis. (SP)
  • Ibu memasak. (SP)
  • Kayla bernyanyi. (SP)
Inti kalimat boleh ditambahi unsur objek (O) atau pelengkap (Pel). Kehadiran unsur O pada kalimat aktif transitif dan pelengkap  bergantung pada jenis kata yang menempati P.

Contoh:
  • Ayah menghadiri pernikahan. (SPO)
  • Rini membeli baju. (SPO)
  • Daerah kutub bersuhu rendah. (SPPel)
  • Mukanya terpenuhi jerawat. (SPPel)
  • Pencuri tertangkap warga. (SPPel)
Unsur keterangan (K) tidak termasuk ke dalam unsur inti kalimat.


Cara Bedakan Subjek, Predikat, dan Obyek

  • Subjek : Jawaban atas Pertanyaan Apa atau Siapa kepada Predikat. 
Contoh :
1. Hadi memelihara binatang
Siapa memelihara? Jawab : Hadi. (maka Hadia adalah Subjek (S) 
      • Predikat : Menimbulkan Pertanyaan apa atau siapa.
      • Obyek :  Langsung di Belakang Predikat (Objek hanya memiliki tempat di belakang predikat, tidak pernah mendahului predikat) Dapat Menjadi Subjek Kalimat Pasif ( Objek yang hanya terdapat dalam kalimat aktif dapat menjadi subjek dalam kalimat pasif. Perubahan dari aktif ke pasif ditandai dengan perubahan unsur objek dalam kalimat aktif menjadi subjek dalam kalimat pasif yang disertai dengan perubahan bentuk verba predikatnya) Didahului kata Bahwa (Anak kalimat pengganti nomina ditandai oleh kata bahwa dan anak kalimat ini dapat menjadi unsur objek dalam kalimat transitif.)
      Baca Juga : Pembahasan Mengidentifikasi Informasi Tersurat dan Tersirat Soal UN B.Indonesia

      Contoh dan Cara Menetukan Inti Kalimat

      1. Kalimat "Teguh menganalisis kalimat di kamar " Inti kalimat: Teguh menganalisis kalimat. (K boleh dihilangkan karena K bukanlah unsur inti kalimat)
      2. Kalimat "Hari ini Asih pergi ke SMA N 1 Boyolali." (KSPK) Inti kalimat : Asih pergi karena Asih(S), pergi (P), sedangkan hari ini (K waktu) dan ke SMA N 1 Boyolali (K tempat) tidak termasuk unsur inti. 
      Tiap unsur inti kalimat adalah sebuah kata, bukan frasa  (gabungan kata).
      Contoh:
      "Gadis kecil itu sedang berjualan ketela di tepi jalan." (SPPelK)
      gadis kecil = S, intinya gadis
      sedang berjualan = P, intinya berjualan
      ketela = Pel, intinya ketela
      di tepi jalan = K, bukan inti, diabaikan saja
      Jadi, inti kalimatnya adalah Gadis berjualan ketela (SPPel, satu unsur inti satu kata).
      Contoh Soal dan pembahasannya...!
      Kalimat inti dari kalimat Kakak yang bergaun putih itu sangat manis adalah ....
      A. Kakak manis
      B. Kakak membaca
      C. Kakak membaca majalah
      D. Kakak yang membaca
      E. Manis
      Pembahasan :
      Perhatikan pola kalimatnya :
      Kakak yang bergaun putih itu (S) sangat manis (P).

      Kalimat di atas memiliki pola S-P sehingga kalimat intinya juga berpola S-P. Selanjutnya tentukan inti dari amsing-masing unsur:
      1. Kakak yang bergaun putih itu = kakak
      2. Sangat manis = manis

      Dengan demikian, kalimat intinya adalah kakak manis. 
      Jawaban : A

      Soal 1 : Menentukan Inti Kalimat

      Jawaban : A

      Soal 2 : Menentukan Inti Kalimat
      "Pada salah satu adegan, semua siswa tercengang ketika menonton adegan peristiwa di atas Hotel Yamato."

      Inti kalimat tersebut adalah ....
      A.     siswa tercengang
      B.     menonton adegan
      C.     adegan peristiwa
      D.     siswa menonton
      E.      salah satu adegan
      Jawaban : A

      Soal 3 : Menentukan Inti Kalimat

      "Nenek menelepon"
      Kalimat luas yang polanya masih sama dengan kalimat inti di atas ialah ....
      A. Nenek yang menelepon itu tinggal di desa.
      B. Nenek saya yang tinggal di desa, menelepon kemarin.
      C. Nenek tinggal di desa dan menelepon.
      D. Nenek yang tinggal di desa, berguru menelepon
      E. Nenek saya tinggal di desa dan kemarin menelepon
      Jawaban : B

      Soal 4 : Menentukan Inti Kalimat
      Kalimat inti dari Gadis yang elok itu sedang membaca buku baru ialah ....
      A. Gadis itu elok
      B. Gadis elok membaca
      C. Gadis membaca buku
      D. Gadis sedang membaca
      E. Gadis membaca buku baru

      Jawaban : C

      Soal 5 : Menentukan Inti Kalimat
      Hari ini banyak anak didik dieksekusi alasannya ialah atribut tidak lengkap.
      Kalimat inti pada kalimat di atas ialah ....
      A. Murid atribut tidak lengkap
      B. Atribut tidak lengkap
      C. Hari ini banyak anak didik dihukum
      D. Murid dihukum
      E. Banyak anak didik dihukum
      Jawaban : D
      Baca Juga : Materi UN Bahasa Indonesia tentang Paragraf Non Sastra dan Contoh Soal yang biasa keluar
      Demikian yang kali ini bisa saya sampaikan, semoga bermanfaat. dan silahkan share agar semua orang mengetahuinya. mohon maaf atassegala kekurangan..!
      B.Indonesia
      Gabung dalam percakapan
      Posting Komentar
      komentar teratas
      Terbaru dulu
      voucer
      voucer
      voucer
      voucer
      voucer
      voucer
      Daftar Isi
      Tautan berhasil disalin.